Monday, May 6, 2019

TARHIB RAMADHAN : Bagian 1 & 2



🇹🇦🇷🇭🇮🇧🇷🇦🇲🇦🇩🇭🇦🇳
(Bagian 1/4)
BULAN AL-QUR’AN
Bismillahirrahmanirrahim
Saudaraku yang mulia, tinggal beberapa hari lagi bulan Ramadhan akan menyapa kita. .
Bulan yang penuh dengan kemuliaan dan keagungan. Bulan yang di dalamnya Allah menurunkan Kitab Suci-Nya, al-Qur’an al-Karim:
Bulan Ramadhan, bulan yang di dalamnya diturunkan Al-Qur’an, sebagai petunjuk bagi manusia dan penjelasan-penjelasan mengenai petunjuk itu sekaligus pembeda (antara yang haq dan yang bathil).    ( QS. Al-Baqarah : 185)
Al-Imam Ibnu Katsir rahimahullah mengatakan :
Di dalam ayat ini, Allah Ta’ala memuji bulan Ramadhan dibandingkan bulan-bulan lainnya (Mengapa?) Allah memujinya karena bulan ini adalah bulan yang Allah pilih sebagai bulan diturunkannya Al-Qur’an dibandingkan bulan-bulan lainnya. Sebagaimana pula, di bulan Ramadhan ini Allah juga menurunkan kitab suci sebelumnya kepada para Nabi 'alaihimus Salam.
Dalam beberapa riwayat, disebutkan bahwa :
Suhuf Ibrahim diturunkan pada malam pertama Ramadhan, Taurat diturunkan pada enam Ramadhan, Injil diturunkan pada tiga belas Ramadhan, Zabur diturunkan pada dua belas Ramadhan, Al-Quran pun diturunkan pada paruh kedua bulan Ramadhan .”

(Bagian 2/4)
HIDUPKAN BULAN RAMADHAN DENGAN MEMBACA AL-QUR'AN
Bismillahirrahmanirrahim
Saudaraku yang mulia, Ya, bulan Ramadhan adalah bulan al-Qur’an. Karena itu para salaf di bulan ini betapa antusias membaca al-Qur’an. Lihatlah Amirul Mukminin ‘Utsman bin ‘Affan radhiyallahu ‘anhu yang menghidupkan seluruh malamnya membaca Al-Quran di setiap raka'at shalat yang beliau kerjakan. Inilah Ubai bin Ka’b radhiyallahu ‘anhu, yang mengkhatamkan Al-Quran setiap 8 hari. Sedangkan Tamim Ad-Dari mengkhatamkannya setiap pekannya. Imam Asy-Syafi’i rahimahullah, bahkan diriwayatkan beliau mampu mengkhatamkan Al-Quran sebanyak enam puluh kali ketika Ramadhan, ini pun selain Al-Quran yang beliau baca di waktu shalat. Dan masih banyak lagi…
Subhanallah....
Inilah potret para salaf di dalam menghidupkan bulan Ramadhan, bulan al-Qur’an al-Karim. Dan untuk itulah, saudara-saudaraku yang dimuliakan oleh Allah Subhanahu wa Ta'ala, janganlah sekali-kali kita sia-siakan waktu kita di bulan Ramadhan dengan hal-hal yang tidak bermanfaat..... Karena bulan ini adalah bulan al-Qur'anul Karim. Maka hendaknya kita sibukkan diri kita dengan al-Qur'an, dan isi hari-hari kita dengan al-Qur'anul Karim...
Semoga bermanfaat
Kalau kamu, berapa target khatam qur'anmu di Ramadhan nanti Sahabat?
- Bersambung In syaa Allah -
Ustadz Abu Salma Muhammad hafidzahullah

Broadcast by : Grup whatsapp Majelis Syuro'| Meraih surga dengan ilmu Agama

No comments:

Post a Comment

Berdo'a kepada Allah Melalui Kanjeng Nabi Muhammad SAW

 Oleh : KH Syaifuddin Zuhri Tempat : Masjid Al-Azhar Turen Usaha kita yang pendosa ini adalah berusaha dan berdo'a, meminta wasilah kubr...